29 des

Market Hari ini

Indeks Harga Saham Gabungan pada perdagangan Senin 28 Desember 2020 ditutup menguat 1,41% pada level 6093. Semua sektor menguat dengan kontribusi penguatan terbesar pada sektor perkebunan. Investor asing net buy Rp209,74 miliar. Indeks di bursa Wall Street ditutup menguat dengan masing-masing ketiga indeks utamanya ditutup pada rekor tertinggi. Presiden Trump menandatangani paket bantuan pandemi yang sudah lama dinantikan senilai USD2,3 triliun sehingga meningkatkan optimisme akan pemulihan ekonomi. Setelah sebelumnya menyatakan tidak akan menandatangani RUU paket stimulus tersebut, Trump akhirnya menandatanganinya menjadi UU sehingga dapat menghindari terjadinya shutdown pada pemerintahan AS serta memulihkan tunjangan pengangguran bagi jutaan orang Amerika. Terlepas dari kondisi yang umumnya menguntungkan bagi bursa saham, kekhawatiran akan meningkatnya kembali kasus virus korona, pemilihan senat AS yang akan datang serta valuasi yang sudah mahal dapat menjadi hambatan. Saat ini indeks S&P500 diperdagangkan pada rasio PE 22,2x, jauh di atas rata-rata jangka panjangnya yang sebesar 15,3x. Sementara itu harga minyak mentah melemah akibat kekhawatiran permintaan. Harga emas menguat karena turunnya dollar AS. IHSG hari ini diperkirakan mixed. Indeks diperkirakan bergerak di 5950 – 6180


News & Analysis

WIKA Tambah Setoran Modal Ke Wika Rekon Sebesar Rp95 Miliar

PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) telah menambahkan setoran modal kepada PT Wijaya Karya Rekayasa Konstruksi (Wika Rekon) pada tanggal 22 Desember. Dalam rangka mendukung pertumbuhan WIKA Rekon, WIKA memberikan setoran modal sebesar Rp95 miliar kepada WIKA rekon sesuai kepemilikan sahamnya dan sesuai dengan persetujuan Dewan Komisaris. Dengan terlaksananya transaksi ini diharapkan WIKA dapat memperbaiki rasio utang WIKA Rekon sehingga dapat menarik di mata investor serta meningkatkan pendapatan dan laba WIKA yang dapat menciptakan nilai tambah bagi pemegang saham.

Hyamn Sukses Abadi Jual 6,5% Saham HKMU Pada Harga Rp115/saham

Pemegang saham pengendali PT HK Metals Utama Tbk (HKMU), PT Hyamn Sukses Abadi telah melakukan penjualan saham HKMU pada tanggal 22 Desember 2020. PT Hyamn Sukses Abadi sebagai pengendali telah menjual saham HKMU sebanyak 209.413.750 lembar saham dengan harga Rp115 pada tanggal 22 Desember 2020. Tujuan divestasi tersebut adalah untuk bisnis. PT Hyamn Sukses Abadi melepas saham HKMU sebanyak 6,5% saham dengan memperoleh dana sebesar Rp24.082.581.250. Paska penjualan saham maka kepemilikan saham PT Hyamn Sukses Abadi di HKMU menjadi 1.735.486.250 lembar saham atau setara dengan 53,87% dari sebelumnya 1.944.900.000 atau sebesar sebesar 60,37%.

MLPL Akan Jual 92,46% Kepemilikannya Di MFMI

PT Multipolar Tbk (MLPL) akan melepas entitas anak usahanya yang juga tercatat di Bursa Efek Indonesia, yaitu PT Multifiling Mitra Indonesia Tbk (MFMI) kepada perusahaan asal Hongkong dengan melepas 92,46% saham kepemilikannya. Rencana penjualan saham Perseroan dalam MFMI melalui pengambilalihan atas saham-saham milik Perseroan, PT Surya Cipta Investama (SCI) dan PT Cahaya Investama (CI), bersama-sama dengan Perseroan dan SCI disebut sebagai Para Penjual selaku pemegang 700.425.400 saham yang mewakili 92,46% dari seluruh modal yang ditempatkan dan disetor penuh dalam MFMI atau rencana Penjualan Saham oleh Iron Mountain Hong Kong Limited sebagai Pembeli.

Kuartal III 2020 Laba Bersih HRUM Meningkat 60,4%

PT Harum Energy Tbk (HRUM) pada kuartal III 2020 membukukan laba bersih sebesar USD25,73 juta atau tumbuh 60,41% dibanding akhir kuartal III 2019 yang mencatatkan laba bersih sebesar USD16,04 juta. Total pendapatan perseroan pada akhir kuartal III tahun 2020 sebesar USD136,14 juta atau turun 32% dibanding periode yang sama tahun 2019 sebesar USD200,28 juta. Beban pokok pendapatan dan beban langsung tercatat sebesar USD98,72 juta atau33,33%akhir kuartal IIIyang sebesar,89 juta. Perseroan mencatatkan pendapatan lain lain senilai USD18,23 , sedangkan di akhir September 2019 tercatat nol.

BOLA Tambah Setoran Modal Ke Kreasi Karya Bangsa Sebesar Rp13,05 Miliar

PT Bali Bintang Sejahtera Tbk (BOLA) telah melakukan tambahan setoran modal pada PT. Kreasi Karya Bangsa (KKB) pada tanggal 23 Desember 2020. Perseroan telah menyetor tambahan modal sebesar Rp13,05 miliar kepada KKB dimana jumlah tersebut tidak melebihi 20% dari ekuitas perseroan sehingga bukan transaksi material. Sebagai informasi BOLA adalah pengendali dari KKB dengan kepemilikan saham sebesar 90%.

BJBR Tambah Setoran Modal Ke BJB Syariah Sebesar Rp335 Miliar

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) telah mengefektifkan dana setoran kepada anak usahanya yaitu Bank BJB Syariah pada tanggal 23 Desember 2020. Dana yang disetor sebesar Rp335 miliar merupakan penyertaan modal lanjutan dari modal dasar Bank BJB Syariah sebesar Rp2 triliun. Dengan penambahan modal tersebut, maka total modal disetor BJBR kepada Bank BJB Syariah sebesar Rp1.831.890.123.995 dengan komposisi kepemilikan sebesar 99,24%


Stock Pick

ERAA

Pada perdagangan kemarin saham ERAA ditutup menguat pada level harga 2360. ERAA selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 2330-2390. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 2400

TLKM

Pada perdagangan kemarin saham TLKM ditutup menguat dilevel harga 3430. TLKM selanjutnya diperkirakan akan bergerak di 3390-3470.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 3480

BMRI

Pada perdagangan kemarin saham BMR ditutup menguat pada level harga 6525. BMRI selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 6425-6600. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 6625

BBNI

Pada perdagangan kemarin saham BBNI ditutup menguat pada level harga 6450. BBNI selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 6350-6525. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 6550

SCMA

Pada perdagangan kemarin saham SCMA ditutup menguat dilevel harga 2270. SCMA selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 2240-2290. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 2300

JPFA

Pada perdagangan kemarin saham JPFA ditutup menguat pada level harga 1580. JPFA selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 1560-1600. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 1605


Disclaimer :

This report is prepared strictly for private circulation only to clients of PT Waterfront Sekuritas. It is purposed only to person having professional experience in matters relating to investments. The information contained in this report has been taken from sources which we deem reliable. No warranty (express or implied) is made to the accuracy or completeness of the information. All opinions and estimates included in this report constitute our judgments as of this date, without regards to its fairness, and are subject to change without notice. However, none of PT Waterfront Sekuritas and/or its affiliated companies and/or their respective employees and/or agents makes any representation or warranty (express or implied) or accepts any responsibility or liability as to, or in relation to, the accuracy or completeness of the information and opinions contained in this report or as to any information contained in this report or any other such information or opinions remaining unchanged after the issue thereof. We expressly disclaim any responsibility or liability (express or implied), its affiliated companies and their respective employees and agents whatsoever and howsoever arising (including, without limitation for any claims, proceedings, action, suits, losses, expenses, damages or costs) which may be brought against or suffered by any person as a results of acting in reliance upon the whole or any part of the contents of this report and neither PT Waterfront Sekuritas, its affiliated companies or their respective employees or agents accepts liability for any errors, comissions or misstatements, negligent or otherwise, in the report and any liability in respect of the report or any inaccuracy therein or omission there from which might otherwise arise is hereby expresses disclaimed.
This document is not an offer to sell or a solicitation to buy any securities. This firms and its affiliates and their officers and employees may have a position, make markets, act as principal or engage in transaction in securities or related investments of any company mentioned herein, may perform services for or solicit business from any company mentioned herein, and may have acted upon or used any of the recommendations herein before they have been provided to you. © PT Waterfront Sekuritas 2020
Published on 2020-12-29 08:30:36 (GMT +7)

Global Info Regional

Global Info Currency

Global Info Commodity

Links

INFO

PT. Waterfront Sekuritas Indonesia
Memberikan layanan atas transaksi
Repurchase Agreement (REPO)"
PT. Waterfront Sekuritas Indonesia Terdaftar dan Diawasi Oleh





INFO TERBARU
Mulai 26 november 2018 , Penyelesaian transaksi bursa di pasar reguler menjadi 2 hari bursa (T+2)