26 jun

Market Hari ini

Indeks Harga Saham Gabungan pada perdagangan Kamis 25 Juni 2020 ditutup melemah 1,37% pada level 4896. Semua sektor melemah dengan kontributor pelemahan terbesar pada sektor properti konstruksi. Investor asing net sell Rp225,73 miliar. Indeks di bursa Wall Street ditutup menguat setelah bergerak fluktuatif, yang dipicu oleh kenaikan pada saham perbankan menjelang hasil stress test tahunan yang sudah dilonggarkan aturannya oleh otoritas, di tengah kekhawatiran investor akan meningkatnya kasus baru Covid-19 di AS. Investor menantikan hasil stress test tahunan tersebut karena membantu menetapkan kebijakan dividen. Meningkatnya kasus baru Covid-19 di AS masih menjadi sentimen negatif karena kekhawatiran pemulihan ekonomi akan lebih lama dari perkiraan sebelumnya. Indeks dibuka melemah setelah data initial claims pekan lalu menunjukkan penurunan jumlah klaim yang lebih sedikit dari perkiraan, yaitu sebesar 1,48 juta turun dari pekan sebelumnya yang sebesar 1,54 juta, namun masih di atas estimasi yang sebanyak 1,25 juta. Data durable orders bulan Mei naik 15,8%, dari bulan sebelumnya yang –18,1%, serta lebih baik dari perkiraan yang sebesar 11,6%. Pertumbuhan ekonomi AS Q1 turun 5%, sesuai estimasi sebelumnya. Untuk Indonesia IHSG hari ini diperkirakan mixed. Indeks diperkirakan bergerak di level 4780 - 4960


News & Analysis


TURI Akan Turunkan Alokasi Capex Tahun Ini Hingga 16%

PT Tunas Ridean Tbk (TURI) tetap optimis dapat menghadapi pandemi COVID-19 dengan melakukan langkah-langkah ekspansi bisnis. Demi tetap menjaganya perkembangan bisnis rental dan otomotif, perusahaan telah menyiapkan belanja modal sebesar Rp476 miliar di tahun ini. Akibat PSBB, kantor pusat tidak beroperasi. Sehingga ekspansi capex tahun ini disesuaikan dengan menurunkan hingga 16%. Pengurangan biaya opex juga dilakukan. Sejalan dengan itu perseroan juga melakukan investasi digital. Dana sebesar Rp476 miliar itu antara lain untuk mendukung bisnis kendaraan rental senilai Rp344 miliar. Sedangkan sisanya sebesar Rp132 miliar untuk pembiayaan otomotif.

BTON Bukukan Laba Rp29 Miliar Karena Meningkatnya Pendapatan Lain-lain

PT Betonjaya Manunggal Tbk (BTON) pada kuartal I-2020 membukukan labasebesar Rp29,09 miliar setelah pada periode yang sama tahun 2019 BTON mencatatkan kerugian sebesar Rp233,91 juta. Penjualan perseroan tidak banyak mengalami perubahan yaitu sebesar Rp26,31 miliar, turun tipis 0,39% dari Rp26,42 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya. Beban pokok penjualan yang diderita oleh perseroan naik 6,80% menjadi Rp24,05 miliar dari Rp22,52 miliar. Sehingga laba bruto yang dibukukan oleh perseroan sebesar Rp2,25 miliar turun 42,01%dari Rp3,89 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya. Namun perseroan membukukan pendapatan lain-lain yang tumbuh 1.224% menjadi Rp34,10 miliar dari Rp2,57 miliar.

AKRA Akan Lunasi Obligasi Senilai Rp895 Miliar

PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) akan melakukan pelunasan pokok obligasi Berkelanjutan I Tahap I Tahun 2017 Seri A pada 7 Juli 2020. Nilai pelunasan pokok sebesar Rp895 miliar dimana dana pelunasan berasal dari fasilitas pinjaman bank (refinancing) dan dana internal perseroan. Perseroan siap melakukan penyetoran dana pelunasan pokok obligasi dan pembayaran bunga obligasi ke-12 seri A,B,C ke rekening PT Kustodian Sentral Efek Indonesia sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Anak Usaha NFCX Berinvestasi Di Cinepoint

Ideosource Entertainment, anak perusahaan PT NFC Indonesia Tbk (NFCX), semakin menunjukkan komitmennya ikut membangun ekosistem perfilman Indonesia. Setelah turut dalam pendanaan GoPlay, platform video on-demand Gojek, Ideosource Entertainment berinvestasi di Cinepoint. Cinepoint adalah aplikasi rating dan box office film yang beredar di Indonesia, baik lokal maupun internasional. Rating diukur melalui exit polling setelah selesai menonton yang diverifikasi secara real-time. Data box office selalu diperbaharui secara rutin, yang dilengkapi dengan chart mingguan maupun data historis dan infografik.

BACA Berencana Rights Issue 20 Miliar Saham Dengan Target Dana Rp2 Triliun

PT Bank Capital Indonesia Tbk (BACA) akan melakukan penambahan modal dengan memberikan HMETD atau rights issue maksimal 20 miliar lembar saham dengan nominal Rp100 per saham atau setara dengan dana Rp2 triliun yang akan diterima oleh perseroan. Rencana perseroan untuk melakukan penambahan modal dengan HMETD akan dilaksanakan segera setelah pernyataan pendaftaran dinyatakan efektif oleh OJK, dengan merujuk aturan jangka waktu antara tanggal persetujuan RUPSLB sampai dengan efektifnya pernyataan pendaftaran tidak lebih dari 12 bulan. Seluruh dana yang diperoleh dari penawaran umum terbatas IV (PUT IV) setelah dikurangi dengan biaya-biaya emisi, akan digunakan seluruhnya oleh BACA untuk memperkuat struktur permodalan.

TMAS Alokasikan Dana Rp550 Miliar Untuk Beli 6-8 Kapal Baru

PT Temas (TMAS) berencana untuk melakukan pembelian kapal dan pengembangan sistem teknologi informasi guna meningkatkan kinerja. Perseroan perlu mengganti armada dengan kapal yang lebih muda sehingga kinerja pengangkutan lebih produktif. TMAS mengalokasikan belanja modal Rp550 miliar untuk pembelian kapal baru.berencana pada tahun ini akan membeli sekitar enam hingga delapan unit kapal baru untuk meningkatkan kinerja perusahaan. Kapal baru akan digunakan untuk melayani trayek tol laut


Stock Pick

ADHI

Pada perdagangan kemarin saham ADHI ditutup menguat pada 605. ADHI selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 595-615
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 615

TLKM

Pada perdagangan kemarin saham TLKM ditutup menguat pada level harga 3180. TLKM selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 3140-3220.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 3230

MDKA

Pada perdagangan kemarin saham MDKA ditutup menguat dilevel harga 1375. MDKA selanjutnya diperkirakan akan bergerak di 1355-1390.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 1395

HRUM

Pada perdagangan kemarin saham HRUM ditutup menguat dilevel harga 1200. HRUM selanjutnya diperkirakan akan bergerak 1180-1215.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 1220

BNLI

Pada perdagangan kemarin saham BNLI ditutup menguat dilevel harga 1270. BNLI selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 1250-1285.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 1290

PTPP

Pada perdagangan kemarin saham PTPP ditutup menguat pada level harga 845. PTPP selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 835-855
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 860


Disclaimer :

This report is prepared strictly for private circulation only to clients of PT Waterfront Sekuritas. It is purposed only to person having professional experience in matters relating to investments. The information contained in this report has been taken from sources which we deem reliable. No warranty (express or implied) is made to the accuracy or completeness of the information. All opinions and estimates included in this report constitute our judgments as of this date, without regards to its fairness, and are subject to change without notice. However, none of PT Waterfront Sekuritas and/or its affiliated companies and/or their respective employees and/or agents makes any representation or warranty (express or implied) or accepts any responsibility or liability as to, or in relation to, the accuracy or completeness of the information and opinions contained in this report or as to any information contained in this report or any other such information or opinions remaining unchanged after the issue thereof. We expressly disclaim any responsibility or liability (express or implied), its affiliated companies and their respective employees and agents whatsoever and howsoever arising (including, without limitation for any claims, proceedings, action, suits, losses, expenses, damages or costs) which may be brought against or suffered by any person as a results of acting in reliance upon the whole or any part of the contents of this report and neither PT Waterfront Sekuritas, its affiliated companies or their respective employees or agents accepts liability for any errors, comissions or misstatements, negligent or otherwise, in the report and any liability in respect of the report or any inaccuracy therein or omission there from which might otherwise arise is hereby expresses disclaimed.
This document is not an offer to sell or a solicitation to buy any securities. This firms and its affiliates and their officers and employees may have a position, make markets, act as principal or engage in transaction in securities or related investments of any company mentioned herein, may perform services for or solicit business from any company mentioned herein, and may have acted upon or used any of the recommendations herein before they have been provided to you. © PT Waterfront Sekuritas 2020
Published on 2020-06-26 08:10:26 (GMT +7)

Global Info Regional

Global Info Currency

Global Info Commodity

Links

INFO

PT. Waterfront Sekuritas Indonesia
Memberikan layanan atas transaksi
Repurchase Agreement (REPO)"
PT. Waterfront Sekuritas Indonesia Terdaftar dan Diawasi Oleh





INFO TERBARU
Mulai 26 november 2018 , Penyelesaian transaksi bursa di pasar reguler menjadi 2 hari bursa (T+2)