Data Ekonomi dan Kinerja Emiten Tekan Indeks Stoxx Europe 600

AKARTA – Bursa saham Eropa melemah pada perdagangan Kamis (21/2/2019), terbebani sejumlah laporan pendapatan yang lemah dan data yang menunjukkan bahwa produksi manufaktur zona euro secara tak terduga turun bulan lalu.

Indeks Stoxx Europe 600 ditutup melemah 0,28% atau 1,05 poin ke level 370,41 setelah bergerak pada kisaran 369,48-371,72, sementara indeks DAX Jerman menguat 0,2% dan CAC 40 Prancis flat

Dilansir Reuters, output manufaktur zona euro melemah pada bulan Januari karena aktivitas di Jerman menurun lagi di tengah ketegangan perdagangan dan perjuangan di sektor otomotif.

"Masih ada kekhawatiran luas mengenai kinerja ekonomi Eropa dalam beberapa bulan terakhir," kata Michael Hewson, kepala analis pasar di CMC Markets, seperti dikutip Reuters.

Namun indeks Stoxx masih di bawah level tertinggi dalam lebih dari 4 bulan menyusul kemajuan perundingan China-AS. Indeks Stoxx telah menguat 10% sepanjang tahun ini.

Sebuah laporan Reuters mengatakan Washington dan Beijing telah mulai menguraikan komitmen mengenai masalah paling sulit dalam perselisihan perdagangan kedua negara, menandai kemajuan paling signifikan dalam mengakhiri perang dagang yang telah berlangsung selama tujuh bulan terakhir.

Moeller-Maersk menjadi penekan utama indeks Stoxx setelah ditutup merosot 10% karena perusahaan pengiriman Denmark tersebut memperkirakan EBITDA sebesar US$4 miliar untuk tahun 2019, jauh di bawah ekspektasi analis.

Perusahaan pengiriman peti kemas terbesar di dunia ini memperingatkan hambatan perdagangan akan memperlambat pertumbuhan tahun ini.

Kekecewaan besar lainnya datang dari Centrica yang merosot 11,7% setelah memperkirakan batasan harga nasional pada tagihan energi akan mempengaruhi pendapatan pada tahun 2019, sementara TechnipFMC jatuh 6,9% setelah perusahaan jasa minyak ini mencatat kerugian kuartal keempat tahun 2018.

Sementara itu, sektor perbankan menjadi penekan utama indeks dengan pelemahan 1,8%. Saham Swedbank merosot 9,3% menyusul sebuah laporan terkait dugaan skandal pencucian uang regional yang juga melibatkan Danske Bank.

( MiaChitraDinisari )


LINK : https://market.bisnis.com/read/20190222/7/892077/data-ekonomi-dan-kinerja-emiten-tekan-indeks-stoxx-europe-600
Published on 2019-02-22 08:30:56 (GMT +7)

Global Info Regional

Global Info Currency

Global Info Commodity

Links

INFO

PT. Waterfront Sekuritas Indonesia
Memberikan layanan atas transaksi
Repurchase Agreement (REPO)"
PT. Waterfront Sekuritas Indonesia Terdaftar dan Diawasi Oleh





INFO TERBARU
Mulai 26 november 2018 , Penyelesaian transaksi bursa di pasar reguler menjadi 2 hari bursa (T+2)